
Berjuang
Tiap hari kamu berjuang. Kamu dasarnya adalah pejuang. Coba lihat tiap pilihanmu dari hari ke hari. Dari waktu bangun tidur sampai balik tidur di waktu malam. Tiap hari kamu berjuang untuk menjadi kamu yang sekarang melalui tiap pilihan yang kamu ambil. Tidak semua pilihan yang kamu ambil berjalan seturut kehendakmu. Tapi kamu berjuang untuk menjadi siapa dirimu yang kamu pilih.
Tapi ketika datang tantangan, masalah, berbagai pilihan yang sulit, apakah jiwamu tetap seorang pejuang yang teguh mencapai impianmu atau kamu memilih mendiamkan diri dan berlarut dalam setiap badai yang kamu hadapi?
Hidup itu sendiri adalah perjuangan. Tapi bila jiwa pejuangmu kendor, pantaskah hal itu? Coba ingat kembali segala perjuanganmu hingga kamu ada di posisi kamu yang seekarang. Dengan kondisimu, dengan segala pencapaianmu, prestasimu, usahamu, layak kah kau berhenti berjuang?